Pembangunan JPO di RPTRA Kalijodo Diminta Direalisasikan
Camat Tambora, Djaharudin, meminta Dinas Bina Marga DKI segera merealisasikan rencana pembangunan jembatan penyeberangan o
rang (JPO) yang menghubungkan RPTRA Kalijodo dengan Masjid Al Mubarokah, Jalan Tubagus Angke.Aspirasi warga sudah ditindaklanjuti ke Dinas Bina Marga pada tahun lalu.
Dia mengatakan, pembangunan JPO di lokasi tersebut sangat dibutuhkan warga dan sudah diusulkan langsung ke Dinas Bina Marga, pada tahun lalu.
Warga Petojo Selatan Minta Pembangunan JPO di Jalan Suryopranoto"Aspirasi warga sudah ditindaklanjuti ke Dinas Bina Marga pada tahun lalu. Namun, hingga saat ini belum terealisasi," ujar Djaharudin, Kamis (8/3).
Dia menambahkan, selama ini warga yang ingin bermain atau berinteraksi ke RPTRA Kalijodo harus menyeberang melalu zebra cross dan dikhawatirkan bisa membahayakan keselamatan, karena kendaraan yang melintas cepat di jalur tersebut.
Djaharudin mengaku, sudah pula mengusulkan agar JPO yang rusak dan tidak berfungsi di Pasar Jembatan Dua agar dipindah ke RPTRA Kalijodo.
"Pemindahan JPO kurang dari 150 meter. Tapi, usulan kami ini juga belum direspons," tandasnya.